Implementasi Ekstrakurikuler Randai dalam Upaya Internalisasi Nilai Kearifan Lokal Minangkabau di SMA Negeri 5 Padang

  • Jihan Humaira Universitas Negeri Padang
  • Erda Fitriani Universitas Negeri Padang
Keywords: Ekstrakurikuler randai, Implementasi, Minangkabau, Nilai kearifan lokal

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis implementasi ekstrakurikuler randai dalam upaya internalisasi nilai kearifan lokal Minangkabau di SMA Negeri 5 Padang. Permasalahan dalam penelitian ini adalah kurangnya pemahaman peserta didik mengenai nilai-nilai kearifan lokal Minangkabau yang di dalamnya mengandung nilai-nilai karakter. Penelitian ini dianalisis dengan menggunakan teori konstruktivisme sosial oleh Lev Vygotsky. Teori ini menjelaskan tentang pembelajaran kognisi sosial yang sejalan dengan penelitian ini untuk menjelaskan implementasi ekstrakurikuler randai untuk membentuk kognisi sosial peserta didik. Jenis penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan tipe studi kasus. Pemilihan informan dilakukan dengan purposive sampling dan jumlah 9 orang informan, yang terdiri dari 1 orang kepala sekolah, 1 orang guru pembina ekstrakurikuler randai, 1 orang guru BK, 1 orang pelatih randai, dan 5 orang peserta didik yang mengikuti ekstrakurikuler randai. Teknik pengumpulan data menggunakan teknik wawancara, observasi, dan studi dokumen. Teknik analisis data menggunakan model analisis dari Miles dan Huberman yaitu reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa dalam implementasi ekstrakurikuler terdapat tahapan perencanaan, pelaksanaan, dan evaluasi. Pada tahap perencanaan terdapat program kerja yang dibuat oleh pihak sekolah yang di dalamnya terdapat nilai-nilai yang akan diinternalisasikan kepada peserta didik. Pada tahap pelaksanaan terdapat kegiatan pembuka, kegiatan inti, dan kegiatan penutup. Pada tahap evaluasi terdapat beberapa progres yang telah dicapai oleh ekstrakurikuler randai, namun juga terdapat beberapa kendala dalam pelaksanaannya. Sejauh ini nilai-nilai kearifan lokal sudah terinternalisasi kepada peserta didik.

References

Abidin, A. M. (2019). Penerapan Pendidikan Karakter Pada Kegiatan Ekstrakurikuler Melalui Metode Pembiasaan. DIDAKTIKA : Jurnal Kependidikan, 12(2), 183–196. https://doi.org/10.30863/didaktika.v12i2.185
Arzul, & Kuniang, E. K. N. (2015). Nilai-nilai Pendidikan Karakter dalam Randai Bujang Sampai. Jurnal Peradaban Melayu, 10, 108–122.
Budi Setyaningrum, N. D. (2018). Budaya Lokal Di Era Global. Ekspresi Seni, 20(2), 102. https://doi.org/10.26887/ekse.v20i2.392
Ilmi, D.-. (2015). Pendidikan Karakter Berbasis Nilai-Nilai Kearifan Lokal Melalui Ungkapan Bijak Minangkabau. Islam Realitas: Journal of Islamic and Social Studies, 1(1), 45. https://doi.org/10.30983/islam_realitas.v1i1.7
Inriyani, Y., Wahjoedi, & Sudarmiatin. (2020). Peran Kegiatan Ekstrakurikuler Untuk Meningkatkan Prestasi Belajar Ips. Jurnal Pendidikan: Teori, Penelitian, dan Pengembangan, 8, 274–282. Diambil dari https://www.academia.edu/86816932/Peran_Kegiatan_Ekstrakurikuler_Untuk_Meningkatkan_Prestasi_Belajar_Ips
Iswadi, B. (2018). Kearifan Lokal Budaya Minangkabau Dalam Seni Pertunjukan Randai. Jentera:Jurnal Kajian Sastrra, 7(2), 145–160.
K, A. D. N. I. (2016). Peran Kegiatan Ekstrakurikuler Karawitan Jawa Untuk Menanamkan Nilai Cinta Budaya pada Anak di SD Antonius 01 Semarang.
Primadesi, Y. (2013). Preservasi Pengetahuan Dalam Tradisi Lisan Seni Pertunjukan Randai Di Minangkabau Sumatera Barat. Jurnal Kajian Informasi dan Perpustakaan, 1(2), 179. https://doi.org/10.24198/jkip.v1i2.12060
Saputra Tiar Apande. (2020). Penanaman Nilai-nilai Religius Pada Kegiatan Ekstrakurikuler Keagamaan di MTs Negeri 2 Bolaang Mongondow Timur.
Sari, J. F. (2021). Implementasi Ekstrakurikuler Seni Batik dalam Upaya Internalisasi Nilai Kearifan Lokal di MI Ar-Roudhoh Tajinan Kabupaten Malang.
Setiowati, A. D. (2020). Peran Kegiatan Ekstrakurikuler Dalam Membentuk Sikap Sosial Siswa Smp N 1 Kalitidu. Diambil dari http://etheses.uin-malang.ac.id/23532/1/15130036.pdf
Sudaryono. (2021). Metodologi Penelitian: Kuantitatif, Kualitatif, dan Mix Method. Depok: Rajawali Pers.
Yuliandri, J. (2019). Nilai-nilai Pendidikan Karakter Dalam Kesenian Randai Sutan BudimanDi Sanggar Seni dan Budaya Pinang Sinawa Tuah SakatoKambang Pesisir Selatan Sumatera Barat. Yogyakarta. Diambil dari http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/69341
Zulkarnaen, M. (2022). Pendidikan Karakter Berbasis Kearifan Lokal di Era Milenial. AL MA’ARIEF: Jurnal Pendidikan Sosial dan Budaya, 4(1), 1–11.
Published
2024-02-16
How to Cite
Humaira, J., & Fitriani, E. (2024). Implementasi Ekstrakurikuler Randai dalam Upaya Internalisasi Nilai Kearifan Lokal Minangkabau di SMA Negeri 5 Padang. Naradidik: Journal of Education and Pedagogy, 3(1), 85-94. https://doi.org/10.24036/nara.v3i1.181