Implementasi Program Pendikar Takesi Sebagai Upaya Penanaman Karakter Peduli Sosial Siswa SMAN 4 Padang

  • Difha Kencana Universitas Negeri Padang
  • Wirdanengsih Wirdanengsih Universitas Negeri Padang
Keywords: Peduli sosial, Pendikar Takesi, Pendidikan Karakter

Abstract

Karakter peduli sosial merupakan salah satu karakter yang perlu ditanamkan pada masa sekarang karena karakter peduli sosial mulai memudar khususnya dikalangan peserta didik hal ini terbukti dari beberapa permasalahan yang terjadi di kalangan peserta didik seperti pertengkaran, bullying dan lain-lain. Adapun fokus penelitian dalam penelitian ini yaitu, menganalisis pelaksanaan program pendikar takesi sebagai upaya penanaman karakter peduli sosial kepada siswa di SMAN 4 Padang. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif peneliti melakukan observasi, wawancara, dan dokumentasi dengan subjek penelitian yaitu kepala sekolah, guru, dan siswa. Peneliti menggunakan teori Thomas Lickona dalam karyanya yang berjudul educating for character. Analisis data menggunakan reduksi data, display data, dan penarikan kesimpulan. Teknik keabsahan data menggunakan triangulasi teknik dan triangulasi sumber. Hasil penelitian menunjukkan pelaksanaan pendidikan karakter peduli sosial dilakukan melalui; pertama kegiatan rutin merupakan kegiatan yang dilaksanakan secara konsisten dan terus menerus program rutin sekolah terdiri dari kegiatan harian dan mingguan. kedua kegiatan spontan yang dilakukan ketika terdapat musibah yang menimpa teman maka akan ada siswa yang berkeliling untuk mendapatkan sumbangan dan antusias dari siswa sangat tinggi. Ketiga guru memberikan teladan secara langsung yang selanjutnya akan dicontoh oleh siswa. Guru memberikan teguran langsung, memberi contoh bagaimana cara bersikap yang baik. keempat pengembangan budaya sekolah dilaksanakan dengan kegiatan sekolah sesuai dengan indikator karakter peduli sosial yaitu kegiatan rutin pendikar takesi di setiap hari jumat. Hal ini membuktikan dalam penanaman karakter pada siswa sangatlah penting dan harus di dorong dengan kegiatan- kegiatan rutin serta dorongan dari guru dan orang tua

References

Amaniyah, I. F., & Nasith, A. (2022). Upaya Penanaman Karakter Peduli Sosial Melalui Budaya Sekolah Dan Pembelajaran Ips. Dinamika Sosial: Jurnal Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial, 1(2), 81–95. https://doi.org/10.18860/dsjpips.v1i2.1377
Chairiyah. (2014). Pendidikan Karakter dalam Dunia Pendidikan The Education Character in Education World. Pendidikan Karakter Dalam Dunia Pendidikan, 4(1), 42–51.
Elbiana, N. E. S. (2019). Upaya Pendidikan Karakter Siswa Melalui Metode Pembiasaan di SMAN 2 Ponorogo. Journal of Chemical Information and Modeling, 53(9), 1689–1699.
Fadhilah, N. (2022). Pendidikan Karakter Peduli Sosial pada Peserta Didik di MA Tanbihul Ghofilin Kecamatan Bawang Kabupaten Banjarnegara. 68.
Gujarati, D. (2010). PENDIDIKAN KARAKTER DI SEKOLAH. 5–7.
Kardinus, A. & R. (2022). Implementasi Program Pendidikan Karakter Untuk Membangun Sikap Kepedulian Sosial. Jurnal Penelitian Dan Pendidikan IPS (JPPI, 16(1), 32.
Lestari, S., & Rohani. (n.d.). Penanaman karakter peduli sosial di sekolah menengah pertama negeri 1 tangaran kabupaten sambas. 172–180.
Rofio, A. amin nur. (2020). implementasi pendidikan karakter dalam meningkatkan kepeduliaan sosial siswa di sma darul karomah kelurahan mandaranrejo kecamatan panggungrejo kota pasuruan. Corporate Governance (Bingley), 10(1), 54–75.
Published
2024-06-14
How to Cite
Kencana, D., & Wirdanengsih, W. (2024). Implementasi Program Pendikar Takesi Sebagai Upaya Penanaman Karakter Peduli Sosial Siswa SMAN 4 Padang. Naradidik: Journal of Education and Pedagogy, 3(2), 136-146. https://doi.org/10.24036/nara.v3i2.204